Rekomendasi Merk Chopper Digital Terbaik Hemat Listrik!

Kegiatan memasak di dapur akan semakin mudah dan praktis dengan adanya alat khusus berupa food chopper. Fungsinya sendiri adalah membantu menghaluskan bumbu, menggiling daging hingga mencincang sayuran. Lantas, apa merk chopper terbaik yang seharusnya dipilih?

Seperti yang diketahui, penggunaan chopper akan membantu mempersingkat waktu memasak. Namun untuk mendapatkan produk terbaik, Anda perlu memperhatikan beberapa hal. Tidak perlu bingung, Anda bisa simak tips memilih chopper dan rekomendasi chopper di bawah ini sebagai referensi.

Tips Memilih Merk Chopper yang Bagus

Tips-Memilih-Merk-Chopper-yang-Bagus

Saat memilih food chopper, Anda harus mempertimbangkan beberapa hal sehingga bisa mendapatkan produk yang terbaik. Jangan sampai chopper yang dipilih justru tidak berfungsi maksimal sehingga menghambat aktivitas memasak Anda. Adapun tips yang perlu diperhatikan adalah seperti berikut:

1. Pilih Produk Chopper yang Mudah Digunakan

Saat memilih produk chopper, Anda bisa mempertimbangkan cara pengoperasian alat tersebut. Berdasarkan cara penggunaannya, chopper bisa dibedakan menjadi tiga tipe, yaitu:

  • Handle

Chopper dengan tipe handle membutuhkan tenaga putaran melalui gerakan tangan Anda sehingga pisau bisa bergerak sesuai kecepatan tangan Anda. Tentunya tipe ini sangat cocok untuk menghaluskan makanan dengan tingkat kehalusan sesuai selera.

Namun sayangnya, chopper tipe ini akan terasa berat diputar jika bumbu atau bahan makanan yang dihaluskan teksturnya keras dan jumlahnya cukup banyak. Selain itu, chopper dengan pegangan berbahan plastik juga rentan patah.

  • String Pull

Tipe string pull akan memungkinkan Anda untuk menghaluskan bumbu dan bahan makanan dengan mudah tanpa perlu mengeluarkan banyak tenaga. Anda juga bisa mengatur tingkat kehalusan makanan karena tarikannya bisa dikendalikan.

Cara menggunakan chopper dengan tipe string pull ini cukup sederhana. Anda hanya perlu menarik tali pada tutup string pull dan secara otomatis pisau akan berputar. Untuk hasil yang lembut, Anda bisa menarik tali tersebut dengan keras dan cepat.

Chopper tipe ini memiliki bentuk yang cukup compact sehingga mudah disimpan. Namun sayangnya, tali penarik pada chopper rawan putus jika Anda tidak merawatnya dengan baik.

  • Push

Chopper tipe push sangat efektif untuk menghaluskan bumbu, sayuran maupun daging. Pada chopper ini pisau akan berputar secara sentrifugal ketika Anda menekan tutupnya. Tipe chopper ini juga mudah disimpan karena bentuknya yang compact.

2. Pilih Chopper Sesuai Bahan yang akan Dihaluskan

Sebelum memilih chopper, ada baiknya Anda mengecek terlebih dahulu bahan apa saja yang bisa dihaluskan dengan alat tersebut. Jangan sampai chopper yang terlanjur dibeli justru tidak memberikan manfaat secara maksimal karena tidak sesuai bahan yang akan dihaluskan.

Hindari memilih chopper dengan pemutar berbahan plastik jika ingin menghaluskan bumbu atau bahan makanan yang cenderung berserat dan keras seperti lengkuas, jahe, dan daging. Karena bahan makanan tersebut bisa mematahkan pemutarnya.

3. Sesuaikan Kapasitas Chopper dengan Penggunaan

Untuk keperluan memasak di rumah dengan kapasitas kecil, maka Anda bisa memilih chopper tipe string pull. Namun untuk keperluan produksi makanan dengan kapasitas besar dan jualan, maka diperlukan chopper berbahan stainless dengan kapasitas yang besar pula.

4. Perhatikan Fungsi Lain dari Chopper

Meskipun fungsi utama dari food chopper adalah menghaluskan bahan makanan, namun beberapa chopper didesain dengan fungsi yang lain. Seperti misalnya dilengkapi dengan fungsi pengaturan untuk tingkat kehalusan, mixing, whipping, hingga draining.

Biasanya chopper yang memiliki banyak fungsi ditawarkan dengan harga yang lebih mahal. Meski begitu, dengan fungsinya yang lumayan banyak, alat tersebut akan sangat membantu Anda dalam mengolah berbagai jenis bahan makanan sehingga lebih praktis.

5. Pilih Chopper dengan Perawatan yang Relatif Mudah

Bukan hanya sekedar praktis saja, Anda juga perlu mempertimbangkan cara perawatan produk agar tetap awet dan berfungsi dengan baik. Dalam hal ini Anda bisa memilih chopper yang dilengkapi pisau dan struktur sederhana yang bisa dibuka sehingga mudah dibersihkan.

Rekomendasi Merk Chopper Terbaik

Dengan mengetahui beberapa tips memilih chopper di atas, Anda bisa langsung menerapkannya sebelum membeli food chopper. Sebagai referensi, berikut ini adalah 10 rekomendasi chopper dari berbagai merk yang bisa dipertimbangkan.

1. Swift Chopper – Multifunction Food Processor (Harga Mulai Rp45.000)

Swift-Chopper-Multifunction-Food-Processor

Jika Anda menginginkan produk chopper dengan harga ekonomis, maka Swift Chopper adalah solusinya. Meskipun harganya murah meriah, namun chopper ini memiliki fungsi yang cukup banyak. Tuasnya yang besar juga membuat chopper terlihat kuat.

Alat ini memungkinkan Anda menghaluskan aneka macam bahan makanan seperti buah, daging, sayuran dan bahkan es batu dengan mudah. Dengan ukurannya yang cukup besar, chopper ini bisa menghaluskan makanan dalam kapasitas yang banyak.

Tipe Handle
Kelebihan Merupakan food chopper yang multifungsi, kokoh dengan tuas besar, dan memiliki kapasitas yang cukup besar.
Kekurangan Tanpa karet anti selip pada bagian alas sehingga kurang praktis karena harus dipegangi
Kapasitas Tidak disebutkan
Bahan yang bisa dihaluskan Es batu, sayuran, buah dan daging
Fungsi lain Mixing, spin dry

2. Baby Safe – Food Chopper (Harga Mulai Rp78.000)

Baby-Safe-Food-Chopper

Merk chopper Baby Safe sangat cocok untuk Anda yang memiliki bayi dan ingin membuat MPASI dengan cara yang lebih praktis. Karena produk chopper ini menggunakan bahan yang aman dengan material pisau stainless steel dengan kualitas food grade.

Food chopper ini bisa menjadi pilihan yang paling tepat bagi Anda yang sedang mencari produk penghalus makanan dengan kapasitas besar. Chopper dengan tipe string pull ini sangat efektif untuk menghaluskan berbagai bahan makanan seperti buah, sayuran, bawang dan daging.

Tipe String pull
Kelebihan Produk aman untuk bayi menggunakan pisau berbahan stainless steel food grade
Kekurangan Tanpa alas karet anti selip jadi harus dipegang agar chopper tidak bergeser
Kapasitas 400 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Sayuran, bawang, buah dan daging
Fungsi lain Tingkat kehalusan makanan bisa disesuaikan

3. Kuru – Baby Food Chopper Blender (Harga Mulai Rp131.000)

Kuru-Baby-Food-Chopper-Blender

Rekomendasi merk chopper selanjutnya yang layak untuk melengkapi peralatan memasak di dapur adalah Kuru. Produk ini sangat praktis dan mudah digunakan, karena Anda hanya perlu menekan bagian pusher-nya saja dan bahan makanan akan langsung dihaluskan.

Chopper ini juga dilengkapi karet pada bagian press button yang fungsinya adalah untuk melindungi press button dari himpitan benda lainnya saat pengiriman. Jadi sebelum Anda menggunakan chopper, karet pengaman pada bagian tersebut bisa dibuka terlebih dahulu.

Tipe Push
Kelebihan Merupakan food chopper berkualitas dengan pengaman karet dan material food grade
Kekurangan Bagian bawah tanpa karet anti selip
Kapasitas 250 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Buah, sayuran, buah, kentang, kacang-kacangan dan daging
Fungsi lain Tingkat kehalusan bahan makanan bisa disesuaikan

4. Han River – Blender Food Chopper (Harga Mulai Rp169.000)

Han-River-Blender-Food-Chopper

Merk food chopper yang bagus selanjutnya adalah Han River. Produk chopper ini bisa Anda dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau. Dengan kualitas yang bagus dan harga ekonomis, chopper dari Han River ini bisa dijadikan pilihan menarik untuk keperluan dapur.

Saat pembelian, Anda akan mendapatkan dua cup dengan kapasitas yang berbeda sehingga bisa digunakan sesuai kebutuhan. Untuk menghaluskan bahan makanan, Anda hanya perlu menekan tombol power yang terletak di bagian atas chopper.

Demikian juga dengan mata pisaunya, chopper ini memiliki bilah pisau dua daun dan bilah pisau tiga daun yang akan membuat proses penghalusan makanan semakin maksimal. Anda bisa menyesuaikannya dengan level putaran dan cincangan yang diinginkan.

Tipe Push
Kelebihan Hanya perlu menekan tombol bahan makanan langsung halus, dilengkapi 2 mata pisau dan dua cup yang ukurannya berbeda
Kekurangan Diperlukan bubble wrap untuk mencegah produk rusak saat pengiriman
Kapasitas 100 ml dan 250 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Es batu, bawang, buah sayuran dan daging
Fungsi lain Tersedia fitur penghalus otomatis

5. Freemir – Manual Chopper (Harga Mulai Rp199.000)

Freemir-Manual-Chopper

Dari merk Chopper Freemir, Anda bisa memilih produk ini jika lebih suka dengan tipe chopper string pull. Dengan tingkat kehalusan yang bisa diatur, Anda akan lebih mudah dalam menghaluskan aneka macam bahan makanan.

Chopper ini juga dilengkapi gagang penarik yang cukup besar sehingga sangat mudah untuk ditarik. Sementara bagian bawahnya dilengkapi karet anti selip yang akan mencegah chopper bergeser saat dioperasikan.

Tipe String pull
Kelebihan Aman digunakan dengan adanya bantalan berbahan karet anti selip
Kekurangan Perlu bubble wrap jika membeli di toko online untuk menghindari barang rusak
Kapasitas 180 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Daging, buah, sayuran, keju, bawang, kacang-kacangan, roti dan daging
Fungsi lain Tingkat kehalusan bahan makanan bisa diatur

6. Kunataruma – Chopper Mini Portable Aesthetic (Harga Mulai Rp201.000)

Kunataruma-Chopper-Mini-Portable-Aesthetic

Merk chopper Kunataruma memiliki desain yang estetik dengan nuansa kayu, sangat cocok untuk dapur Anda yang bergaya minimalis. Kunataruma sendiri terkenal dengan berbagai macam produk alat rumah tangga yang unik dan cantik.

Chopper dengan tipe string pull ini didesain dengan pull kayu dan nuansa Japandi yang kental. Tentunya produk ini bukan hanya berguna untuk kegiatan memasak saja tetapi juga menarik untuk mendukung konten home cooking serta interior dapur Anda.

Tipe String pull
Kelebihan Memiliki tampilan yang estetik dengan memadukan nuansa kayu dan warna putih
Kekurangan Tidak dilengkapi alas karet anti selip
Kapasitas 500 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Kacang-kacangan, bawang, buah, sayuran
Fungsi lain Bisa menyesuaikan dengan tingkat kehalusan yang diinginkan

7. Freemir – Penggiling Bumbu Manual (Harga Mulai Rp220.000)

Freemir-Penggiling-Bumbu-Manual

Jika Anda mencari alat pencacah daging yang efektif, maka merk chopper Freemir bisa dijadikan pilihan terbaik. Food chopper tipe handle ini bisa diatur dengan dua kecepatan sehingga cukup praktis untuk mendapatkan tingkat kehalusan yang diinginkan.

Caranya pun sangat mudah, Anda hanya perlu memasang handle pada bagian lubang dengan kecepatan yang diinginkan. Sementara dengan tiga mata pisau berbahan stainless steel, chopper ini mampu menghaluskan bahan makanan dengan cepat dan bertenaga.

Dari kapasitasnya, chopper ini mampu menghaluskan bahan makanan dalam jumlah yang lebih banyak jika dibandingkan produk chopper merk lainnya. Jadi bagi Anda yang sering memasak dalam jumlah besar, tidak ada salahnya memilih produk chopper yang satu ini.

Tipe Handle
Kelebihan Merupakan food chopper yang multifungsi dengan 3 mata pisau dan dua pengaturan kecepatan
Kekurangan Beberapa review pembeli mengeluhkan produk ada yang rusak
Kapasitas 520 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Daging, bawang, kacang-kacangan, buah dan sayuran
Fungsi lain Mixing, spin dry

8. Starco – Manual Chopper (Harga Mulai Rp357.000)

Starco-Manual-Chopper

Satu lagi merk chopper yang bisa dijadikan pilihan untuk melengkapi peralatan memasak di rumah. Starco dengan produknya Manual Chopper menawarkan proses menghaluskan makanan dengan bahan food grade dan safety lock sehingga lebih aman saat digunakan.

Cara kerja alat ini cukup sederhana dan praktis, karena Anda hanya perlu menekan pusher ke bawah dan bahan makanan akan langsung halus dalam waktu sekejap. Hal ini tidak terlepas dari tiga mata pisau pada chopper yang membuat kinerjanya semakin maksimal.

Chopper ini juga bisa dibersihkan dengan mudah sehingga cukup gampang perawatannya. Dengan perawatan yang cermat dan tepat, maka chopper merk Starco akan lebih awet dan tentunya bertahan lama.

Tipe Push
Kelebihan Dilengkapi fitur safety lock sehingga lebih aman, terdiri dari 3 mata pisau food grade, dan silikon anti selip pada alas chopper
Kekurangan Beberapa review menyebutkan jika produk ini agak ringkih
Kapasitas Tidak disebutkan
Bahan yang bisa dihaluskan Bawang, kacang-kacangan, buah dan sayuran
Fungsi lain

9. UPUPIN – Hand Blender Mini Nirkabel Portabel 2 in 1 (Harga Mulai Rp388.000)

UPUPIN-Hand-Blender-Mini-Nirkabel-Portabel-2-in-1

Jika Anda mencari merk blender multifungsi yang praktis, maka produk chopper dari UPUPIN bisa menjadi pilihan tepat. Chopper ini dilengkapi dengan 2 whisk yang berfungsi untuk mengaduk adonan. Sementara tingkat kebisingan produk juga terbilang rendah.

Untuk menggunakan chopper sebagai mixer, Anda hanya perlu memasangkan ujung whisk pada head mesin dan kemudian menekan tombol di gagang head mesin. Tentunya alat ini sangat layak untuk dimiliki agar proses memasak di dapur semakin cepat.

Meskipun penggunaan mixer pada chopper ini membuat produk memiliki banyak fungsi, namun sayangnya kurang begitu cocok jika digunakan untuk mengaduk dalam waktu lama. Karena mixer pada produk chopper ini hanya merupakan fungsi pelengkap dan bukan yang utama.

Tipe Push
Kelebihan Food chopper multifungsi, dilengkapi mixer untuk mengaduk adonan, tidak bising
Kekurangan Perlengkapan mixer pada chopper tidak cocok untuk mengaduk adonan dalam waktu lama
Kapasitas 250 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Bumbu, sayuran, kacang-kacangan dan buah
Fungsi lain Mixing, whipping

10. Tupperware – Supersonic Chopper (Harga Mulai Rp475.000)

Tupperware-Supersonic-Chopper

Jika Anda mencari merk chopper terbaik dengan fungsi menghaluskan makanan secara cepat dalam hitungan detik, maka produk dari Tupperware ini bisa dijadikan solusinya. Chopper ini dilengkapi 3 mata pisau yang akan membuat proses mencacah makanan semakin maksimal.

Dengan desain yang ergonomis, produk chopper ini mudah dilepaskan bagian-bagiannya. Sehingga akan memudahkan Anda dalam merawat dan membersihkannya setelah selesai digunakan.

Namun sayangnya produk yang sudah sangat terkenal ini banyak yang menirunya alias KW. Jadi Anda perlu berhati-hati saat membelinya. Pastikan hanya membeli produk yang asli agar awet dan tidak mengecewakan.

Tipe String pull
Kelebihan Mampu menghaluskan bahan makanan dengan sangat cepat, merk terkenal dengan desain handy mudah digenggam
Kekurangan Perlu berhati-hati dengan produk tiruan Tupperware yang ada di pasaran
Kapasitas 300 ml
Bahan yang bisa dihaluskan Bumbu dapur seperti ketumbar, kemangi dan lain-lain
Fungsi lain Tingkat kehalusan bahan makanan bisa diatur dan disesuaikan

Sebelum memilih merk chopper untuk kebutuhan memasak di rumah, Anda bisa mempertimbangkan tipe serta kapasitas chopper yang akan dibeli. Pastikan untuk memilih tipe yang paling tepat sesuai kebutuhan agar penggunaannya efektif dan maksimal. Selain itu sesuaikan pula dengan bujet ya.

 

Lihat Juga :